SEKOLAH RAMAH LINGKUNGAN DAN MINIM SAMPAH

Bukan sekedar MOTTO atau LOGO bahkan sebuah FOTO, tetapi sebuah impian untuk menjadikan lingkungan yang hijau dan minim sampah dalam upaya menjaga lingkungan dari menumpuknya sampah sekaligus melakukukan penghijauan untuk mencegah global warming.

Beberapa upaya sudah diterapkan diantaranya adalah membentuk komunitas pecinta lingkungan yg kita namai KOPLING, tugasnya diantaranya adalah melakukan penghijauan di lingkungan sekitar dengan bercocok tanam baik menggukanak sistem konvensional maupun organik. Selain itu ada ZERO WASTE dengan progrannya 3 AH yaitu CEGAH, PILAH, DAN OLAH.
- Mencegah adanya sisa makanan dengan tanpa meninggalkan sisa pada makanan yg kita makan
-Mencegah sampah plastiki dengan membawa botol dan kantong belanja sendiri
-Menilah sampah botol dan kertas untuk di setor ke bank sampah
-Mengkompos sisa makanan organi.

Selain itu, program diatas juga di sosialisasikan ke seluruh kalangan diantaranya kepada siswa, guru, dan wali murid. Dalam setiap kegiatan sekolah sudah harus minim sampah, dan ini dibuktikan dalam setiap konsumsi yg sajikan sudah tidak dalam kardus, dan minuman dengan tidak menggunakan botol. Di pembelajaran kelas juga diterapkan bagi setiap siswa harus membawa botol minum dan kantong belanja sendiri, ini dilakukan dalam rangka edukasi terhadap pentingnya menjaga lingkungan dengan tanpa meninggalkan sampah.

Sampahmu, tanggung jawabmu. Itulah kata2 yg sering kita gaung2kan untuk memberikan edukasi sekaligus pencerahan dalam pribadi masing2 terhadap pentingnya menjaga lingkungan.

#SALAMHUJAU
#ECOGREEN
#ZEROWASTE
#KOPLINGINKA

Posting Komentar

0 Komentar